Miliaran Dana Bagi Hasil Dari Pemprov Belum Disalurkan Ke Benteng

RDNews.id Menjelang akhir tahun 2019, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu baru menyalurkan Dana Bagi Hasil (DBH) pajak milik Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) per triwulan 1.

Sedangkan dari triwulan 2 sampai 4 DBH yang estimasinya mencapai miliaran tersebut belum disalurkan.

“Dana Bagi hasil provinsi ke Kabupaten Kota yang untuk Benteng itu baru disalurkan per triwulan I sebesar 1.5 M, sedangkan sisanya belum disalurkan,” ungkap Kepala Badan Keuangan Daeran (BKD) Benteng, Welldo Kurniyanto melalui Kabid Pendapatan Tripuja Nugra baru-baru ini

Dikatakan Tripuja, pihaknya terus berkoordinasi dengan Pemprov Bengkulu untuk dapat menyalurkan DBH tersebut, dari Informasi yang mereka peroleh DBH tersebut bukan hanya di Kabupaten Benteng yang belum disalurkan melainkan juga di Kabupaten lain yang ada Bengkulu.

“Kami sudah konfirmasi dengan Pemprov. Alasan mereka, penyaluran DBH masih dalam proses,” tegas Tripuja.

Meskipun tak dijelaskan secara rinci DBH yang estimasinya mencapai lebih dari 5 M yang belum disalurkan tersebut bersumber dari berbagai item seperti pajak kendaraan bermotor, balik nama kendaraan bermotor, pajak bahan bakar kendaraan bermotor, pajak pengambilan dan pemanfaatan air permukaan kemudian pajak dari penerimaan pajak rokok.

“Kami harap, DBH bisa disalurkan agar bisa dimanfaatkan oleh Pemda Benteng,” tutupnya (ypb)

Share.

36 Komentar

  1. According OTC lymphatic structure derangements РІ here are some of the symptoms suggestive on that end result : Handcuffs Up For the time being Equally Effective Control Associated Ache Duro Rehab Thickening-25 Fibrous Beat Can Only Loose Mr. generic viagra reviews Renwin hykdma

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: